Kabar Desa
Komandan Puslatpurmar 5 Baluran Laksanakan Komsos ke Warga Binaan Terkait Penebangan Pohon Ilegal
Memontum Situbondo – Komandan Puslatpurmar 5 Baluran, Letkol Marinir Agus Wahyudi, melaksanakan kegiatan Komsos dengan warga binaan Desa Blangguan, Kecamatan Banyuputih Kabupaten Situbondo, Jumat (15/10/2021)
Letkol Marinir Agus Wahyudi mengimbau kepada masyarakat binaan, agar tidak melakukan penebangan pohon kayu jati di Taman Nasional Baluran secara sembarangan dan tidak melakukan pembakaran, agar selalu menjaga kelestarian alam. “Kegiatan tentang anjuran dan imbauan ini kami lakukan untuk meminimalisir terjadinya penebangan hutan, lahan dan adanya Ilegal Logging. Jadi kita harus selalu memberikan iimbauannya kepada warga di desa binaannya,” ujarnya.
Baca juga:
- Libatkan Wartawan, KPP Pratama Situbondo Gelar Ngopi Asik Terkait Pajak
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
Selain itu, Letkol Mar Agus Wahyudi juga memberikan informasi tentang undang-undang larangan melakukan ilegal logging dan pembakaran huta. Sebab ancaman hukumannya cukup berat bagi pelaku pencuri dan pembakaran hutan dan lahan.
“Kita sampaikan kepada masyarakat agar melaporkan kepada Puslatpurmar 5 Baluran dan aparat sekitar. Seperti melapor ke Polsek Banyuputih dan Koramil Banyuputih jika terdapat adanya aktifitas masyarakat di daerah Latihan Pertempuran Korps Marinir yang melanggar hukum dengan membakar dan menebang pohon sembarangan di Taman Nasional Baluran,” ungkapnya.
Turut hadir dalam kegiatan, Komandan Puslatpurmar 5 Baluran Letkol Mar Agus Wahyudi, Kapolsek Banyuputih diwakili oleh Iptu Wijo Widodo, Danramil 0823/08 Banyuputih diwakili oleh Peltu Sunardi dan dari Taman Nasional Baluran Sophaan dan Kepala Resort Watu Numpuk M Nur Huzaini, serta Kepala Kelompok Tani Desa Blangguan, Yusuf. (her/gie)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA3 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik3 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih