SEKITAR KITA
Tingkatkan Kemampuan Perang, Ribuan Prajurit Kostrad Gelar Latihan Uji Siap Tempur
Memontum Situbondo – Ribuan prajurit Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) TNI-AD mengikuti latihan Uji Siap Tempur (UST) di Pusat Latihan dan Tempur (Puslatpur) Marinir 5 Baluran, Jumat (29/10/2021). Latihan ini digelar, untuk meningkatkan kemampuan perangkat pasukan.
Pangdivif 2 Kostrad, Mayjen TNI Andi Muhammad, mengatakan dalam latihan tempur itu prajurit Kostrad mensimulasikan skenario perebutan sasaran yang dikuasai lebih dari satu Batalyon musuh.
“Latihan UST ini untuk meningkatkan pengetahuan serta kemampuan sekaligus menguji sejauh mana kesiapan tempur satuan tersebut,” ujarnya.
Mayjen TNI Andi Muhammad mengungkapkan, latihan UST ini diikuti satu Kompi Kavaleri dari Yonkav 8/NSW/2 Kostrad, dua Baterai Arhanud dari Yonarhanud 2/ABW/2 Kostrad, satu Kompi Bekang dari Yonbekang 2/MWJ/2 Kostrad, satu Kompi Zipur dari Yonzipur 10/JP/2 Kostrad, satu Kompi Kesehatan Lapangan dari Yonkes 2/YBH/2 Kostrad serta satu Kompi Peralatan dari Denpal Divif 2 Kostrad.
“Setiap prajurit yang terlibat dalam latihan UST sudah dibekali kemampuan dan pengetahuan perorangan.
Dalam latihan ini unsur pimpinan mulai dari Danru dan Danton harus dapat memaksimalkan kemampuannya dalam memimpin dan mengendalikan pasukan di medan yang sebenarnya,” tegasnya.
Lebih lanjut Mayjen TNI Andi Muhammad menambahkan, dalam latihan UST tersebut TNI-AD menurunkan beberapa jenis Alutsista seperti Tank Leopard, Rudal Atlas dan Rudal MPCV, Anoa Pindad Indonesia, Kendaraan Penjinak Bahan Peledak (Jihandak), Pasukan Medis Tempur, Pasukan Unit Service Peralatan Tempur, dan Pasukan Perbekalan.
“Kita lihat juga sejauh mana Kompi Peralatan menggerakkan personel dan kendaraan untuk mengatasi kesulitan apabila terjadi masalah.
Baik itu akibat karena terkena ranjau atau disimulasikan ditembak oleh satuan musuh,” ujarnya. (her/gie)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik2 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih