Pendidikan

SMK Negeri 1 Situbondo Gandeng Kodim Gelar Pendidikan Karakter untuk Modal PKL

Diterbitkan

-

SMK Negeri 1 Situbondo Gandeng Kodim Gelar Pendidikan Karakter untuk Modal PKL

Memontum Situbondo – Upacara pembukaan pendidikan karakter untuk siswa digelar di lapangan SMK Negeri 1 Situbondo, Sabtu (04)02/2023) tadi. Kegiatan itu, dipimpin langsung oleh Kepala Kancabdin Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Wilayah Kerja (Wilker) Bondowoso-Situbondo, Ahmad Jaenuri.

Dalam kesempatan itu, dirinya berharap agar kegiatan serupa bisa dilakukan oleh sekolah lain. Sehingga, bisa menjadi bekal siswa untuk langkah selanjutnya.

“Semoga SMK lain di Situbondo, juga bisa meniru atau menggelar kegiatan serupa. Karena, kegiatan berupa pelatihan pembekalan karakter siswa ketika akan PKL (Praktek Kerja Lapangan), sepatutnya juga dilakukan oleh sekolah lain,” kata Ahmad, seusai membuka acara.

Baca juga:

Advertisement

Pada kesempatan sama, Waka Humas SMK Negeri 1 Situbondo, Zainullah, mengatakan jika ada sebanyak 186 siswa yang akan dididik dalam pendidik karakter. Kegiatan ini, sebagai program dari sekolah bidang Humas SMK Negeri 1 Situbondo.

Zainullah menambahkan, bahwa dirinya sangat mengapresiasi dukungan Kandisdik Jatim wilayah Bondowoso-Situbondo, yang mendukung suksesnya acara ini. Mengenai pelaksanaan sendiri, nantinya kerja sama bersama Kodim 0823 Situbondo.

“Kodim 0823 Situbondo akan membina siswa dan siswi SMKN 1 Situbondo,” ujarnya. (her/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas