Pemerintahan

Situbondo, Kembalikan Kebanggaan Jadi Petani

Diterbitkan

-

Situbondo, Kembalikan Kebanggaan Jadi Petani

Memontum Situbondo – Salah satu proiritas perencanaan tahun ini adalah sektor pertanian. Out putnya, penghasilan dari pertanian meningkat. Untuk kepentingan itu, pemerintah daerah akan mengintervensi melalui suport anggaran serta beberapa kegiatan.

Hal ini disampaikan Bupati Situbondo H Dadang Wigiarto SH pada pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten, Kamis (12/03/2020) siang. Bupati H Dadang Wigiarto mengatakan, generasi-generasi masa depan, harus punya kebanggaan menjadi petani.

“Karena sekarang ini banyak petani kita yang tidak bangga anaknya jadi petani. Diarahkan di luar petani, ” ujarnya.

Karena itulah, perlu ada program-program yang memberikan bukti, bahwa menjadi petani menjanjikan kesejahteraan. Dadang menerangkan, ini akan diwujudkan melalui program ekonomi kebersamaan.

Advertisement

“Dengan mempertimbangkan sektor unggulan. Arahnya, menurunkan kemiskinan, ” terang H Dadang.

Bupati yang sudah menjabat dua periode itu menambahkan, saat ini, pemerintah sudah mulai membuktikan. Dia menjelaskan, masyarakat yang ikut ekonomi kebersamaan, hasil pertaniannya sangat memuaskan.

“Kalau dilakukan secara masif di masyarat, ekonomi akan tumbuh, ” ujarnya.

Ini menjadi harapan bagi para petani di Situbondo. sebab, dengan lahan seluas satu atau dua hekatere saja, keuntungan yang diperoleh sangat besar. Melalui ekonomi kebersamaam, petani punya harapan.

Advertisement

“Sudah ada beberapa contoh. Nanam holtikultura tidak lagi menkutkan. Bisa saya tunjukkan buktinya, ” terang Bupati.

Pada ekonomi kebersamam ini, pemerintah memberikan pendampingan untuk meningkatkan SDM petani. Pemerintah akan membina agar muncul keterampilan petani terus meningkat.

“Kita akan lakukan pengawasan dan evaluasi, ” pungkas Bupati H Dadang Wigiarto. (im/oso)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas