Kabar Desa

Sinergitas Perkuat Pos Pengamanan di Wilayah Banyuglugur Situbondo

Diterbitkan

-

Memontum Situbondo – Tiga Koramil jajaran Kodim 0823 Situbondo di sektor barat bersama Kepolisian dan Satpol PP perkuat pos pengamanan di wilayah Banyuglugur Situbondo Jawa Timur.

Pos Pengamanan dan Penyekatan terhadap pengguna Jalan Raya yang melintas menuju Kabupaten Situbondo maupun menuju Probolinggo, dilakukan Senin (31/05) tadi, di Jalan Raya Pantura Probolinggo-Banyuwangi di Pos Pengamanan Ketupat Semeru tahun 2021 Desa Banyuglugur, Kecamatan Banyuglugur, Kabupaten Situbondo.

Baca juga:

    Apel pengecekan Pos Pengamanan Ketupat Semeru tahun 2021, dilakukan oleh petugas Pos Pengamanan, Ipda Agus, adapun penekanan pada saat apel yaitu Pelaksanaan pengamanan dalam rangka pengetatan pelintas harus tetap mengedepankan keselamatan personel pengamanan, dan dilaksanakan dengan humanis terhadap para pengguna jalan raya. Jaga keselamatan dan kesehatan saat dalam melaksanakan tugas pengamanan.

    Dilaksanakan penyekatan terhadap pengguna Jalan raya yang melintas menuju Kabupaten Situbondo maupun menuju Banyuwangi, merupakan tindak lanjut dari pemerintah tentang larangan mudik lebaran Idul Fitri 1442 H dengan menggelar Operasi Ketupat Semeru 2021. Diharapkan bisa memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.

    Advertisement

    Adapun personel Pos Pengamanan Ketupat Semeru tahun 2021 diantaranya dari Kepolisian Dipimpin, Ipda Agus, beserta 6 orang dari Kodim 0823 Situbondo, Koramil 0823/17 Banyuglugur, Sertu Anang, dan Sertu Suryanto, Koramil 0823/14 Jatibanteng, Sertu Karel dan Peltu Solikin, Koramil 0823/11 Besuki, Serda Eko dan Sertu Hartono. Sedangkan dari Sat Pol PP, Karyadi bersama Fiki Alwi. (her/ed2)

    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas