Pemerintahan
Polisi Sahabat Anak, Si Bontas bersama Bhabinkamtibmas Peduli Pendidikan Hadir di Dusun Cobbuk Situbondo
Memontum Situbondo – Merayakan Hari Bhayangkara ke-74, kolaborasi Polisi Sahabat Anak, Si Bontas bersama Bhabinkamtibmas Peduli Pendidikan hadir di desa terpencil tepatnya di dusun Cobbuk Desa Curah Tatal, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Rabu (1/7/2020).
Dipimpin Kasat Lantas AKP Indah Citra Fitriani SIK bersama Kasat Binmas Iptu Djembadi SH bersama anggota Satlantas dan Bhabinkamtibmas mengunjungi anak-anak yang tinggal di dusun Cobbuk dalam rangka menyalurkan bantuan peralatan sekolah, masker dan buku bacaan.
Sesuai tema Hari Bhayangkara ke-74 “ Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif “, kehadiran anggota Polri ditengah-tengah masyarakat untuk berbagi kebahagian dan menghibur anak-anak yang berada didaerah yang jauh dari hingar bingar perkotaan.
Sementara Kapolres Situbondo AKBP Sugandi SIK M Hum menyampaikan bahwa kegiatan ini bentuk kepedulian Polri terhadap Pendidikan anak di desa terpencil jauh dari perkotaan apalagi ditengah pandemi Covid-19 anak-anak harus tetap belajar mandiri dirumah.
“ Semoga bantuan peralatan sekolah, buku bacaan, Al-Qur’an terjemahan dan masker ini bisa bermanfaat bagi anak-anak di dusun Cobbuk, “ ucapnya.
Selain memberikan bantuan, anak-anak juga dihibur oleh Si Bontas (Boneka Lalu Lintas) bermain sambal belajar serta mengedukasi tentang protokol kesehatan cara pakai masker dan cuci tangan dengan sabun untuk mencegah Covid-19.
Sementara, Ustad Andre guru ngaji sekaligus penanggung jawab TPQ mengucapkan terima kasih atas kepedulian Polres Situbondo kepada anak-anak, bantuan itu sangat bermanfaat dan dapat menghibur dengan hadirnya Bontas.
“ Kami warga dusun Cobbuk mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-74, semoga Polri semakin dicintai masyarakat. Sekali lagi terima kasih Polres Situbondo, “ pungkasnya. (her/yan)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik2 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih