SEKITAR KITA

Polisi Evakuasi Pemotor Asal Ambarawa yang Tersesat di Hutan Asembagus

Diterbitkan

-

Polisi Evakuasi Pemotor Asal Ambarawa yang Tersesat di Hutan Asembagus
EVAKUASI: Polisi saat akan mengevakuasi Cornelius Yogi Septian (Kaos Putih) bersama sepeda motornya.

Memontum Situbondo – Seorang pengendara sepeda motor jenis Kawasaki Trail, Cornelius Yogi Septian (23) warga Desa Pasekan, Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah, ditemukan warga tersesat di pinggir Hutan Rabesen, Desa Kedunglo, Asembagus, Situbondo, Jawa Timur, Senin (03/05) tadi.

Sebelum di evakuasi anggota Polsek Asembagus, remaja tersebut diketahui oleh warga setempat, masuk ke pinggir hutan dengan mengendarai sepeda motor jenis kawasaki trail warna hitam Nopol H 3857 AIG, sejak Minggu (02/05) siang, dan kelihatan mondar mandir seperti orang kebingungan.

Baca juga:

“Menurut keterangan warga sekitar, saat ditegur remaja tersebut jawabannya ngelantur. Dengan ciri ciri memakai kaos lengan pendek warna putih, celana panjang warna hitam dan disekujur tubuhnya penuh tato. Dari laporan warga tersebut, kami bersama anggota langsung ke lokasi,” kata Kapolsek Asembagus, AKP Achmad Sulaiman.

Setelah diintrogasi oleh petugas, lanjut AKP Achmad Sulaiman, remaja tersebut jawabannya ngelantur. Dirinya mengaku, tidak membawa identitas dan mengaku membawa HP dan hilang di dalam hutan. Pihaknya langsung mengevakuasi ke Mapolsek Asembagus.

Advertisement

“Untuk mengetahui secara pasti penyebab dirinya tersesat hingga ke pinggir hutan, kami mengevakuasi remaja tersebut bersama sepeda motornya ke Mapolsek Asembagus untuk dimintai keterangan,” terangnya.

Diduga, remaja tersebut mengalami depresi. Untuk sementara, pihaknya meminta untuk tinggal di Mapolsek sambil menunggu dijemput keluarganya. “Kami sudah menghubungi pihak keluarganya agar yang bersangkutan dijemput langsung ke Mapolsek Asembagus,” papar AKP Achmad Sulaiman. (cwa/mam/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas