Hukum & Kriminal
Peringatan ke 75 Hari Bhayangkara, Kapolres Situbondo Anjangsana ke Purnawirawan Polri dan anggota yang sakit
Memontum Situbondo – Memperingati Hari Bhayangkara ke 75, Kapolres Situbondo, AKBP Ach Imam Rifai SH SIK M PICT M ISS melaksanakan kegiatan anjangsana dan memberikan tali asih ke kediaman Purnawirawan Polri dan Anggota yang sakit di kediamannya, Rabu (23/06) pagi.
Dalam kegiatan anjangsana tersebut, Kapolres didampingi Kabag Sumda dan Kasat Lantas mengunjungi purnawirawan Polri dan anggota Polri yang sakit diantaranya, Aiptu Ilyas, anggota yang sakit, Kapten (purn) Jembadi, Peltu (purn) Husain dan keluarga Alm Peltu (purn) Aziz.
Baca Juga:
Kapolres Situbondo, AKBP Ach Imam Rifai SH SIK M PICT M ISS dalam kesempatan tersebut mengungkapkan, bahwa kegiatan anjangsana ini dalam rangka mempererat tali silahturahmi antara personil Polres Situbondo dengan Purnawirawan Polri dan anggota yang sakit.
Menurutnya, tujuannya untuk berbagi kebahagian pada momen peringatan Hari Bhayangkara ke 75.
“Ini merupakan kegiatan rutin dalam setiap momen yang dilaksanakan oleh Polres Situbondo untuk mempererat tali silaturrahmi antara Purnawirawan Polri dan anggota yang sakit,” ucapnya. Dalam kegiatan tersebut, selain bersilaturahmi, Kapolres memberikan bantuan tali asih dan parsel kepada para sesepuh Polri dan anggota yang sakit. (mam/ed2)
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih