Pemerintahan

Pemkab Situbondo segera Pindahkan Pasien Isoman ke Tempat Isoter

Diterbitkan

-

Memontum Situbondo – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo dalam waktu dekat akan memindahkan masyarakat yang menjalani isolasi mandiri (Isoman) karena terpapar Covid-19 ke Isolasi Terpusat (Isoter), yang sudah disediakan oleh Pemkab Situbondo.

“Oleh karena itu pihaknya mengimbau dan mengajak masyarakat yang sedang isolasi mandiri (Isoman) untuk melakukan isolasi terpusat di gedung-gedung yang telah disediakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo,” jelas Sekdakab Situbondo, Drs H Syaifullah MM, Kamis (19/08).

Baca Juga:

    Lebih lanjut Sekdakab, H Syaifullah, mengatakan bahwa di Kabupaten Situbondo ada 220 orang terpapar Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing.

    “Secara bertahap masyarakat yang sedang menjalani isoman di rumahnya masing-masing akan kita pindahkan ke isolasi terpusat. Dilokasi isoter, pasien langsung dalam pengawasan tenaga kesehatan, sehingga dapat mempercepat penyembuhan,” katanya.

    Advertisement

    Ditegaskan H Syaifullah, Pemerintah Kabupaten Situbondo siap melayani masyarakat yang akan melaksanakan isoter yang sarana dan prasarana di sediakan pemerintah.

     “Sehingga Masyarakat yang menjalani isoter akan aman dan nyaman, karena selama isoter pasien akan diawasi secara langsung oleh petugas kesehatan,” tegasnya.

    Menurutnya, dalam waktu dekat kita akan koordinasikan ke seluruh kepala desa agar lebih aktif untuk mendata masyarakat Isoman yang ada di desanya masing-masing untuk memindahkan ke tempat yang sudah disediakan oleh pemerintah, sehingga semua masyarakat yang terpapar Covid-19 akan jadi satu tempat, hal ini diharapkan kesembuhan pasien Covid-19 gejala ringan dapat teratasi dengan cepat.

     “Untuk pemindahan pasien isoman ke isoter, kita melakukan sinergitas dengan pemerintah Desa di masing kecamatan dan pihak-pihak terkait lainnya. Sebab, dengan sinergitas akan mempermudah pelaksanaan pemindahan pasien,” ujar H. Syaifullah

    Advertisement

    Menjalani isoter, sambung H Syaifullah, dapat melindungi keluarga dan kerabat dari penularan virus Covid-19.

    “Isoter dilengkapi dengan fasilitas yang memadai dan bisa membuat masyarakat merasa nyaman dan tenang, sehingga pemulihan pasien yang terpapar Covid-19, bisa cepat sembuh. Kita juga mohon bantuan tokoh agama, tokoh masyarakat serta seluruh komponen untuk turut mensosialisasikan kepada masyarakat, bahwa isoter lebih baik untuk percepatan pemulihan ketimbang isoman,” terang H Syaifullah. Ditambahkan Sekdakab, dengan dilaksankannya pasien isoter, maka diharapkan bisa memutus mata rantai penyebaran Covid-19, sehingga kasus Covid-19 di Kabupaten Situbondo semakin mudah dikendalikan. (her/mam)

    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas