Kabar Desa
NKI Peduli bersama Sahmasy, PAC dan Ranting PKB Situbondo Bagikan Ribuan Sembako
Memontum Situbondo – Nasim Khan Institute (NKI) bersama Sahmasy (grup Salawat Situbondo), PAC dan Ranting PKB Situbondo, membagikan bantuan Sembako Bersholawat kepada para nelayan di Desa Sumberanyar, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Selasa (01/03/2022).
Presiden NKI, Nasim Khan, mengatakan bahwa pada Senin (28/02/2021), penyaluran bantuan Sembako Bersholawat dilaksanakan di Dusun Pesisir, Desa Kilensari, Kecamatan Penarukan dan Desa Landangan, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo.
Sedangkan Selasa (01/03/2022) tadi, ribuan paket Sembako Bersholawat dibagikan melalui lembaga NKI bersama Sahmasy, tokoh masyarakat, PAC dan Ranting PKB. Yakni dibagikan kepada masyarakat nelayan di TPI Mimbo, Desa Sumberanyar dan TPI Wonorejo Desa Wonorejo, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo.
“Sembako Bersholawat ini diberikan langsung kepada mereka yang berhak menerima, termasuk kepada para nelayan, di Situbondo. NKI akan terus berbuat nyata dan memberikan manfaat kepada masyarakat,” jelas Nasim Khan, yang juga menjabat sebagai Anggota DPR RI Fraksi PKB.
Baca juga :
- Libatkan Wartawan, KPP Pratama Situbondo Gelar Ngopi Asik Terkait Pajak
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
Selain penyaluran Sembako, sambung Nasim Khan, NKI juga selalu hadir dalam kegiatan keagamaan, pengajian, shalawatan dan melakukan pendampingan serta mendukung kegiatan masyarakat melalui pemberdayaan, UMKM untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. “NKI juga melakukan pendampingan UMKM untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” tuturnya.
Anggota DPR RI Fraksi PKB Dapil 3 Jatim, meliputi Situbondo-Bondowoso-Banyuwangi ini juga mengatakan bahwa NKI, Sahmasy, PAC dan Ranting PKB akan terus berupaya memberikan manfaat kepada masyarakat. “Sesuai dengan visi dan misi NKI, bersama memajukan daerah dan mencerdaskan umat yang berakhlak. Maka pengurus NKI bersama Sahmasy, PAC dan Ranting PKB akan terus memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar Nasim Khan.
Selanjutnya, Kamis (03/03/2022) lusa, pembagian Sembako Bershalawat akan dilaksanakan di Desa Tanjung Pecinan, Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo dan di Desa Jangkar, Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo. (her/gie)
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih