Politik
Komisi IV DPRD Situbondo Sidak RSU Abdur Rahem
Memontum Situbondo – Komisi IV DPRD Situbondo melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke RSU Abdur Rahem Situbondo dan Puskesmas, Rabu (13/10/2021).
Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Situbondo, Arifin, mengatakan bahwa Sidak yang dilakukan untuk mengecek capaian vaksinasi dan menengok ODGJ yang saat ini sedang dalam perawatan.
“Yang kami datangi selama ini di Puskesmas Mangaran. Di sana, kami menemukan bahwa capaian vaksinnya cukup bagus. Artinya, dari data yang kami terima dengan target sekitar 18.000 dosis, saat ini sudah mencapai 12.800 dosis. Itu berarti, sudah sekitar 56 persen,” ucap Arifin. Bukan hanya itu, Arifin juga menyampaikan, mengenai kendala – kendala di lapangan yang salah satunya yaitu kekurangan dosis vaksinnya.
“Kami harap, supply vaksin dari Jawa Timur nantinya dapat memberikan semangat bagi masyarakat yang mau divaksin. Sehingga, kesadaran masyarakat akan kian optimal,” paaprnya. Masih menurutnya, dalam kesempatan itu juga menengok salah satu ODGJ yang dirawat di RSUD.
“Kami lihat tempatnya, bagaimana. Kemudian pelayanannya, juga bagaimana. Sementara kami tidak menemukan permasalahan di tempat itu. Semuanya penanganannya sudah sesuai,” paparnya. (her/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik2 hari
KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK