Pemerintahan

Insentif Guru Ngaji Naik Lebih Dari Rp 1 Juta

Diterbitkan

-

Insentif Guru Ngaji Naik Lebih Dari Rp 1 Juta

Memontum Situbondo – Sebanyak 4.472 guru ngaji yang berada di seluruh Kecamatan di Kabupaten Situbondo akan mendapatkan uang insentif. Masing-masing dari mereka akan mendapatkan uang sebesar Rp 1,1 juta.

Wakil Bupati Situbondo, Ir H Yoyok Mulyadi M Si menjelaskan, para ustadz dan ustadah akan mendapatkan uang insentif dari Pemerintah. Diharapkan dengan cara seperti ini bisa mensejahterahkan para guru ngaji di Kota Santri.

“ Ada kenaikan dari tahun ke tahun. Dulu Rp 1 juta, kini Rp 1,1 juta, ” kata Wabub H Yoyok Mulyadi M Si, Sabtu (9/05/2020).

Kata dia, disaat pandemi Covid 19 seperti ini, semua orang harus bisa menjalankan protokol kesehatan. Seperti menggunakan masker, jaga jarak, dan sering mencuci tangan.

Advertisement

“ Bantuan seperti ini setiap tahun kita laksanakan. Tapi di tahun ini ada peraturan ketat. Tujuannya untuk kebaikan kesehatan kita semua ,” imbuh orang nomor dua di lingkungan Pemkab Situbondo itu.

Wabub H Yoyok menambahkan, pembagian uang insentif untuk para guru ngaji akan di sebar ke beberapa titik. Tujuannya untuk mengurangi penumpukan massa.

“ Hari pertama di Kecamatan Mangaran. Ada 182 orang penerima, ” sambungnya.

H Yoyok berharap, agar seluruh guru ngaji di Kota Santri untuk berdoa. Agar virus ini segera diangkat dari muka bumi.

Advertisement

“ Selain itu, saya berharap kepada masyarakat agar selalu memakai masker jika beraktifitas di luar rumah. Serta menjaga jarak dan sering mencuci tangan, ” pungkasnya. (im/yan)

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas