Pemerintahan
Bupati Situbondo Lepas 84 ASN yang Masuki Purna Tugas
Memontum Situbondo – Bupati Situbondo, Karna Suwandi, melepas puluhan ASN yang memasuki masa purna tugas, Jumat (13/10/2023) tadi. Pelepasan ASN tersebut, berlangsung di Pendapa Aryo Situbondo dan disaksikan pejabat aktif di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo.
Selain menerima petikan surat keputusan masa pensiun, sebanyak 84 ASN itu juga dikukuhkan menjadi anggota Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI). ASN yang pensiun ini, telah mengabdi puluhan tahun di Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo dan sudah banyak hal yang telah mereka perbuat. Salah satunya, yakni memudahkan pelayanan untuk masyarakat Kabupaten Situbondo.
Baca juga:
“Semua yang mereka lakukan ini, untuk kepentingan masyarakat Situbondo,” kata Bupati Karna Suwandi, dalam sambutannya.
Bupati Karna juga meminta kepada Sekretaris Daerah dan Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Situbondo, agar kegiatan pelepasan pensiun ini secara rutin dilaksanakan. “Atas nama pribadi maupun pemerintah, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada ASN yang pensiun atas segala pengabdian selama ini,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala BKPSDM Situbondo, Samsuri, menambahkan bahwa kegiatan pelepasan ini sebagai bentuk apresiasi dan dukungan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo kepada ASN yang sudah purna tugas. “Terima kasih atas pengabdiannya selama menjalani tugas sebagai ASN di Pemkab Situbondo,” ujarnya. (her/sit)
- Politik4 minggu
45 Anggota DPRD Situbondo Periode 2024-2029 Dilantik, 20 Nama Wajah Baru
- Politik3 minggu
Partai Koalisi Pengusung Incumbent Daftarkan Pasangan Karunia Jilid 2 ke KPU Situbondo
- Politik3 minggu
Diusung 7 Parpol, Paslon Rio-Ulfi dari Koalisi Kebersamaan Daftarkan Diri ke KPU Situbondo
- SEKITAR KITA4 minggu
3 Ribu Pegiat Seni dari Sumatra hingga Bali Meriahkan Gelaran Situbondo Ethnic Festival 3
- SEKITAR KITA4 minggu
Sekda Situbondo Tinjau Persiapan Launching Uji Coba Mall Pelayanan Publik
- Pemerintahan1 minggu
Bupati Karna Serahkan SK Perpanjangan Masa Jabatan Ratusan Anggota BPD
- Pemerintahan3 minggu
Panen Raya di Besuki, Pj Gubernur Jatim Siap Dukung Pengembangan Bibit Padi BK 01 dan 02 Agritan
- Politik3 minggu
Gelar Media Gathering, KPU Situbondo Ajak Wartawan Tingkatkan Partisipasi Masyarakat di Pilkada 2024