Pemerintahan
Bupati Buka Pelaksanaan Muscab DPC Peradi II dan DPC Ikadin VII Situbondo di Wisma Daerah Rengganis
Memontum Situbondo – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) dan Dewan Pimpinan Cabang ( DPC) Ikatan Advokat Indonesi (Ikadin) Kabupaten Situbondo, menggelar musyawarah cabang (Muscab) secara bersamaan di Wisma Daerah (Wisda) Rengganis, Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Sabtu (12/06) tadi. Pelaksanaan Muscab digelar, seiring dengan telah berakhirnya masa pengurusan lama dan akan ditentukannya pemilihan Ketua DPC Peradi Kabupaten Situbondo masa khidmat (periode) 2021 sampai 2026.
Dalam sambutannya, Ketua Peradi Kabupaten Situbondo, H Zainuri Gazhali, mengatakan bahwa profesi advokat merupakan pekerjaan yang mulia. Sebab, membela masyarakat yang memperjuangkan keadilan. Untuk itu, dirinya mengingatkan kepada anggota Peradi, agar jujur dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas. “Jangan sampai kita dalam bekerja, terlibat serong dengan hakim, jaksa ataupun polisi,” ujarnya.
Baca juga:
Lebih lanjut Zainuri mengungkapkan, Peradi merupakan organisasi advokat tertua yang ada di Indonesia. Jadi, sudah terpercaya dan pengalaman dalam menangani kasus hukum. “Peradi ini dibentuk pada tanggal 21 Desember 2004. Ini merupakan organisasi yang pertama di republik ini,” tegasnya.
Zainuri menambahkan, anggota Peradi Kabupaten Situbondo, berjumlah 42 orang. Namun, yang hadir dalam pembukaan Muscab, hanyalah 32 peserta. “Mereka tersebar di tiga wilayah. Yaitu barat, tengah dan timur,” ucapnya.
Bukan hanya itu, Ketua Peradi Situbondo H.Zainuri Ghazal, menambahkan jika diselenggarakannya Muscab ini yang pertama adalah laporan pertanggungjawaban pengurus DPC lama. “Kemudian, dilanjutkan dengan menyusun program untuk 5 tahun ke depan dan ketiga adalah memilih pengurus baru,” imbuhnya.
Sementara itu, Bupati Situbondo, Karna Suswandi, berharap Peradi dan Ikadin dapat bersinergi dengan pemerintah daerah. Khususnya, dalam mewujudkan masyarakat Situbondo yang Berjaya (berakhlak, sejahtera, adil dan berdaya).
“Situbondo ini akan menjadi lebih baik, apabila seluruh organisasi secara kompak ikut membantu pemerintah daerah. Untuk itu, mari anggota Peradi dan Ikadin terlibat dalam mewujudkan Situbondo Berjaya,” paparnya.
Orang nomor satu di Kota Santri ini berharap, Muscab Ke-II Peradi dan Muscab Ke-VII Ikadin, bisa berjalan dengan baik dan lancar. Sehingga, bisa melahirkan pemimpin yang berkualitas dan mampu membesarkan organisasinya “Saya atas nama pemerintah Kabupaten Situbondo, mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya acara ini (Muscab Peradi dan Ikadin, red),” paparnya. (her/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih