Pendidikan

Bintara Otsus Kodim 0823 Situbondo Komsos Wasbang di Sekolah

Diterbitkan

-

Memontum Situbondo – Peserta Bintara Otonomi Khusus (Ba Otsus) Kodim 0823 Situbondo melaksanakan praktek Komunikasi Sosial (Komsos) secara anjangsana ke SDN 3 Olean dengan memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada siswa-siswi di SDN 3 Olean, Senin (30/08) tadi. Pelaksanaan itu, digelar di Jalan R Abd Rahman Nomor 45 B, Desa Olean, Kecamatan Situbondo Kota, Kabupaten Situbondo.

Dalam kesempatan tersebut, para peserta Ba Otsus tampak memberikan materi wawasan kebangsaan (Wasbang). Dengan pemberian materi itu, dimaksudkan untuk bisa memupuk rasa cinta terhadap tanah air dan kedisiplinan.

Baca juga:

    “Kegiatan ini merupakan wujud dari kepedulian TNI dalam melaksanakan pembinaan karakter generasi muda, anak-anak bangsa secara dini,” ucap pemberi materi Wasbang, Serda Simson Sikoway.

    Menurutnya, selama kegiatan Ba Otsus memberikan Wasbang ini, di masa pandemi Covid-19, kita tetap mengutamakan dan mengikuti anjuran pemerintah dengan selalu menggunakan Prokes 3 M, yang melaksanakan Wasbang di sekolah tersebut.

    Advertisement

    “Semoga pengetahuan dan Wawasan Kebangsaan yang disampaikan oleh Ba Otsus Kodim 0823 Situbondo, dapat meningkatkan rasa cinta kepada tanah air dan memiliki kedisiplinan yang tinggi serta dapat memberikan motivasi bagi anak-anak didik dalam meraih cita-citanya,” ujarnya.

    Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 3 Olean, Sawayati S Pd M Pd, dalam kesempatan tersebut menyampaikan semoga pengetahuan dan wawasan kebangsaan yang diberikan Bapak-bapak TNI dari Kodim 0823 Situbondo dapat bermamfaat dan meningkatkan kedisiplinan serta motivasi rasa cinta terhadap tanah air Indonesia bagi siswa dan siswi.

    “Kami mengucapkan terima kasih kepada peserta Bintara Otsus Kodim 0823 Situbondo yang telah memberikan materi yang sangat penting. Sebab, materi ini sangat berguna sekali bagi generasi muda kedepannya,” katanya. (her/ed2)

    Advertisement
    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas