SEKITAR KITA

Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata

Diterbitkan

-

PEDULI: Dinkes Situbondo dalam rangkaian pelaksanaan operasi katarak gratis. (memontum.com/her)

Memontum Situbondo – Dinas Kesehatan (Dinkes) Situbondo menyelenggarakan operasi katarak gratis untuk masyarakat di area perkantoran Dinkes Situbondo, Selasa (05/11/2024) tadi. Pelaksanaan kegiatan ini, bekerjasama dengan John Fawcett Foundation (JFF).

Kepala Dinkes Kabupaten Situbondo, dr Sandy Hendrayono, mengatakan bahwa operasi katarak gratis ini mengusung tema ‘Semangat Melayani Masyarakat Situbondo Cegah Kebutaan dengan Operasi Katarak (Semangat Soca Terak)’. Sementara kegiatan ini, juga untuk kali pertamanya berlangsung di Dinkes Situbondo.

“Jika biasanya digelar di GOR Baluran, maka kali ini di Dinkes Situbondo,” kata Kadinkes Situbondo.

Ditambahkannya, bahwa sasaran operasi katarak gratis itu ditargetkan akan menyasar ke sekitar 1.500 masyarakat Situbondo. “Mulai hari ini sampai Jumat (08/11/2024) besok. Jadi, nantinya mulai hari ini secara bertahap, Puskesmas-Puskesmas mengirimkan pasien ke Dinas Kesehatan,” tambahnya.

Advertisement

Baca juga :

Usai melakukan screening, sambung dr Sandy, para pasien akan menjalani operasi katarak di bus JFF dan di RSUD dr Abdoer Rahem Situbondo. “Jadi setelah kami melakukan screening, yang lolos baru busa menjalani operasi katarak. Dalam operasi katarak ini, kami melibatkan enam dokter spesialis mata,” tegasnya.

Operasi katarak gratis ini terus dilakukan, tambahnya, karena angka kebutaan akibat katarak di Kabupaten Situbondo, cukup tinggi. Yaitu, mencapai angka 6 ribu jiwa.

“Dengan adanya Baksos ini, maka diharapkan bisa mengurangi antrian pasien operasi katarak di tiga rumah sakit kita. Karena memang keterbatasan dokter spesialis mata di Kabupaten Situbondo,” bebernya.

Selain operasi katarak gratis, lanjut dr Sandy, pihaknya juga melayani pemberian bola mata palsu dan pemberian kacamata gratis. “Data di kami, tadi ada tujuh orang yang membutuhkan bola mata palsu. Kemudian kaca mata plus dan minus, yang kami berikan secara gratis. Baik itu kaca mata baca maupun kaca mata minus,” papar Kepala Dinkes Situbondo. (her/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas