SEKITAR KITA
73 Warga Situbondo Kembali Berhasil Dilakukan Operasi Katarak Gratis Program Gebrak Bersinar
Memontum Situbondo – Sebagai bentuk komitmen dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat Situbondo, RSUD Besuki mengadakan operasi katarak Jilid III, Selasa (23/08/2022) tadi. Dalam pelaksanaan ini, pihaknya bekerja sama dengan Klinik Mata Tritya Surabaya, dalam membantu masyarakat melalui program Gerakan Situbondo Bebas Katarak (Gebrak Bersinar).
Direktur RSUD Besuki, dr Imam Hariyono, menjelaskan bahwa hari ini jumlah keseluruhan pasien yang hadir untuk melakukan operasi katarak gratis sebanyak 85 orang. Namun, ada sekitar 12 pasien yang ditunda melakukan operasi, karena kondisi sedang sakit. Sementara 73 orang pasien, sudah berhasil melakukan operasi mata katarak gratis, dengan kriteria A sebanyak 44 pasien, lalu kriteria B ada 14 pasien dan kriteria C ada 15 pasien.
Baca juga:
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
Dalam proses operasi itu, tambahnya, pasien ditangani langsung secara profesional oleh 4 dokter spesialis mata, 3 dokter umum dan 50 tenaga kesehatan lainnya. Kemudian, dalam pelaksanaannya ditunjang dengan berbagai alat kedokteran yang serba canggih.
“Sebelumnya, kami sudah melakukan tahap awal screening. Pada hari ini dilaksanakan operasi mata katarak gratis. Kami berharap adanya program Gebrak Bersinar dapat menurunkan angka kasus katarak di Kabupaten Situbondo. Bagi masyarakat yang tertarik ingin melakukan operasi mata katarak gratis di RSUD Besuki, persyaratannya cukup mudah, hanya menunjukkan e-KTP. Program ini rutin dilaksanakan setiap bulan sekali,” ungkapnya. (her/gie)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih