Kabar Desa
118 KPM Warga Desa Klampokan Terima BLT – DD Tahap II
Memontum Situbondo – Sebanyak 118 warga terdampak Covid-19 yang ada di Desa Klampokan, Kecamatan Panji, Kabupaten Situbondo, hari ini mulai menerima pencairan tahap II (kedua) Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa (DD) di Balai Desa Klampokan, Kamis (11/6/2020).
Kepala Desa Klampokan Adi Arso mengatakan, bantuan sosial berupa uang tunai ini, bertujuan untuk memperingan beban hidup bagi warga masyarakat kurang mampu yang terkena dampak virus Corona atau Covid-19 yang saat ini sedang mewabah di berbagai belahan dunia.
“Bantuan langsung tunai dari dana desa ini, semoga bisa bermanfaat dan bisa meringankan beban hidup warga miskin yang kena dampak wabah Corona,” jelasnya.
Menurut Adi Arso, dalam penyaluran BLT – DD tahap kedua, Satgas Covid-19 Desa Klampokan, menerapkan protokol kesehatan dengan ekstra ketat. Seperti menyediakan air mengalir untuk cuci tangan pakai sabun, menyediakan handsanitizer, dan menerapkan physical distancing.
“ Bantuan ini semoga bermanfaat dan membantu meringankan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Penyaluran BLT-DD ini berlangsung dengan tertib, lancar dan selesai dalam keadaan aman, ” pungkasnya.
Ditegaskan Kades Adi Arso, kita tetap menerapkan protokol kesehatan mulai dari awal hingga akhir kegiatan ini, karena masih dalam suasana Pandemi Covid 19, tegasnya
Keterangan yang diperoleh wartawan Memontum.com di lapangan, jumlah penerima BLT Dana Desa (DD) Desa Klampokan berjumlah 118 KPM. Setiap warga penerima manfaat menerima Rp 600 ribu per bulan yang akan dibagikan secara bertahap selama tiga bulan (April, Mei, Juni) tahun 2020.
Sedangkan penerima manfaat adalah warga yang belum menerima bantuan apapun, seperti bantuan PKH, BPNT, BST dan bantuan lainnya. Penyaluran BLT – DD tahap 2 diberikan secara simbolis kepada perwakilan penerima manfaat yaitu Bapak Bunasa (35) dari dusun Krajan seorang disabilitas tuna netra. (her/yan)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik2 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih