Pemerintahan
Polres Situbondo Dirikan Posko Tanggap Bencana Gandeng Instansi Terkait
Memontum Situbondo – Mengantisipasi terjadinya bencana, Polres Situbondo menyiapkan Posko Tanggap Bencana yang ditempatkan di Mapolres Situbondo, Sabtu (04/01/2020)
Didirikannya posko siaga bencana ini bertujuan sebagai langkah antisipasi dan kesiapsiagaan apabila terjadi bencana agar dapat dengan cepat memberikan pertolongan kepada masyarakat sehingga bisa meminimalisir dampak dari bencana.
Kasubbag Humas Polres Situbondo Iptu H Nuri pada kesempatan tersebut menyampaikan, bahwa Posko Tanggap Bencana merupakan posko terpadu terdiri dari 100 personil gabungan yang siap siaga dari TNI, Polri, Satpol PP, Damkar, BPBD dan Dinkes serta organisasi kemasyarakatan dan sosial.
Kata Iptu H Nuri, dikarenakan Situbondo memiliki garis pantai yang Panjang, juga untuk mengantisipasi bencana di laut dengan mendirikan Posko SAR oleh Satpolair bersama BPBD Kabupaten Situbondo.
Selain menyiapkan personil, dipersiapkan juga sarana dan prasarana pendukung diantaranya truk pengangkut, truk derek, Damkar, Mobil Backbone, ambulan, kapal Polair, gergaji mesin dan juga peralatan lainnya.
“ Dalam penanganan bencana, diperlukan selalu koordinasi pada semua pihak. Namun Polres Situbondo mendirikan posko siaga bencana ini untuk kecepatan apa bila sewaktu-waktu terjadi bencana respon cepat, tapi Kita berdoa mudah-mudahan Situbondo aman, “ ucap Iptu Nuri. (im/yan)
- Kabar Desa4 minggu
PT Balad Group Bersiap Garap Budidaya Lobster di Gugusan Teluk Kangean
- Kabar Desa4 minggu
November Ini PT Tamami Grup Segera Operasionalkan Penambangan di Situbondo
- Politik4 minggu
Pegiat Anti Korupsi Situbondo Blak-blakan Dukung Paslon Karna-Khoirani
- Kabar Desa1 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Hukum & Kriminal1 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Pemerintahan1 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA6 hari
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa5 hari
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan