SEKITAR KITA
Bupati Karna Lepas Ribuan Peserta Event Situbondo Night Run 2024
Memontum Situbondo – Event Situbondo Night Run 2024 yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Situbondo melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), diikuti ribuan dari berbagai daerah, Sabtu (27/07/2024) malam. Perlombaan lari malam itu, melibatkan pelajar, masyarakat umum dan pelari nasional. Sedangkan jarak tempuh lomba, terbagi dua kategori yakni kategori 10 kilometer untuk umum dan pelari nasional, serta 5 kilometer untuk kalangan pelajar.
“Kegiatan dalam rangka Gempur Rokok Ilegal ini, dikemas dengan event Situbondo Night Run 2024, yang peserta terbuka untuk pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum serta pelari nasional. Dalam kegiatan ini, peserta tidak dipungut biaya pendaftaran dan panitia juga menyediakan hadiah Rp 85 juta,” kata Kasatpol PP Kabupaten Situbondo, Sopan Efendi.
Baca juga :
Dengan adanya kegiatan sosialisasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBH CHT) yang dikemas dengan event Situbondo Night Run 2024 ini, sambung Sopan Efendi, diharapkan akan lebih maksimal dan mengena kepada masyarakat. “Kalau kegiatan sebelumnya, kita hanya melakukan sosialisasi dengan bertatap muka. Maka pada tahun ini, kegiatannya kita rubah dengan event Situbondo Night Run 2024 dengan harapan masyarakat akan lebih memahami,” tambah Sopan Efendi.
Sementara itu, Bupati Situbondo, Karna Suswandi, seusai melepas peserta Situbondo Night Run 2024 mengatakan bahwa kegiatan ini sangat menggembirakan karena peserta dari luar daerah cukup banyak. Bahkan, dari total sekitar 1.200 an peserta, 50 persen diantaranya adalah dari luar Situbondo.
“Khusus pelari nasional yang mengikuti Event Situbondo Night Run 2024 ini jumlahnya sebanyak 234 peserta. Tentu saja, ini sangat luar biasa. Untuk itu, di tahun-tahun yang akan datang kegiatan ini akan lebih ditingkatkan lagi sejalan dengan upaya kita untuk bisa mempromosikan Kabupaten Situbondo di pentas nasional maupun pentas Internasional” kata Bupati Karna Suswandi. (her/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih