Pendidikan
26 Peserta Meriahkan Liga Pelajar Situbondo Bupati Cup IV Tingkat SMP dan SMA
Memontum Situbondo – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo menggelar turnamen sepak bola Liga Pelajar Situbondo Bupati Cup IV tingkat SMP dan SMA sederajat. Ajang tahunan ini, berlangsung di Stadion Gelora Moh Saleh Situbondo, Jumat (06/10/2023) sore.
Dalam sambutannya, Bupati Situbondo, Karna Suswandi, mengatakan bahwa tujuan dari turnamen tersebut untuk menjaring pesepak bola berprestasi. Sehingga ke depan, persepakbolaan Situbondo akan berjaya seperti periode Rudy Keltjes.
“Saya berharap, para pelajar yang senang sepak bola bisa terus berlatih dengan maksimal. Yang terbaik, nantinya bisa diakomodir dalam PS3,” kata Bupati Karna.
Baca juga:
Lebih lanjut disampaikan, dalam turnamen Liga Pelajar Situbondo Bupati Cup IV kali ini, Pemkab Situbondo menyediakan hadiah uang tunai untuk pembinaan. “Juara I disiapkan hadiah Rp 10 juta, Juara II senilai Rp 5 juta dan Juara III sebesar Rp 3 juta,” ujarnya.
Bung Karna-sapaan akrabnya Bupati Situbondo, ini juga memastikan bahwa Liga Pelajar Situbondo Bupati Cup bakal berlangsung tiap tahun. Karenanya, ada uang pembinaan yang disiapkan dan diharapkan bisa membantu untuk pembinaan.
Sementara itu, Ketua Panitia Liga Pelajar Situbondo Bupati Cup IV tingkat SMP-SMA sederajat, Rachman, mengungkapkan total ada 26 peserta yang mengikuti turnamen ini. “Tingkat SMP ada 14 dan tingkat SMA 12,” ujarnya.
Mengenai agenda pelaksanaan sendiri, ujarnya, akan berlangsung selama dua bulan. “Di hari pertama ini sebagai pembukaan, ada pertandingan SMA Negeri 1 Situbondo melawan SMK Negeri 1 Banyuputih. Kemudian hari besok dan seterusnya itu dua pertandingan perharinya,” tambahnya. (her/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih