Pendidikan
36 Peserta Drumband Tingkat SD hingga SMA Meriahkan Peringatan Hardiknas Situbondo
Memontum Situbondo – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2023, Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Situbondo, menggelar lomba drumband tingkat kabupaten yang diikuti 36 peserta mulai siswa SD, SMP, SMA dan SMK sederajat, Sabtu (04/03/2023) tadi. Hadir dalam pembukaan lomba drumband tingkat kabupaten ini, Bupati Situbondo, Sekretaris Daerah Kabupaten Situbondo, Kapolres dan Ketua Bhayangkari Polres Situbondo, Dandim 0823 Situbondo dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah lainnya serta pimpinan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) Kabupaten Situbondo hingga camat.
Bupati Situbondo, Karna Suswandi, dalam sambutannya mengatakan bahwa lomba drumband ini digelar dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Situbondo. “Saya berharap, lomba ini tidak hanya dilaksanakan di tingkat kabupaten. Namun, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Situbondo, harus mau melaksanakan lomba drumband ini ke tingkat regional atau tingkat nasional,” kata Bupati Situbondo.
Bupati yang akrab di sapa Bung Karna ini menjelaskan, lomba yang dilaksanakan selama dua hari ini, untuk mengasah ketrampilan dan kreatif pelajar dalam memainkan alat Drumband. “Harapan saya, dalam lomba drumband ini, para pelajar kita semakin kreatif dan berinovasi. Kegiatan ini, juga diharapkan mampu memberikan inspirasi bagi kita semua agar drumband ke depan bisa membanggakan untuk Kabupaten Situbondo,” ujar Bung Karna.
Baca juga:
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
Dirinya juga berharap, lomba drumband yang diikuti 36 peserta siswa SD, SMP, SMA dan SMK sederajat, ini bisa terlaksana dengan sukses dan menghasilkan juara lomba drumband yang mumpuni dari berbagai bidang seni drumband.
Sementara itu, Ketua Pelaksana Kegiatan, Siti Aisyah, mengatakan bahwa kegiatan lomba drumband ini untuk mencari bakat-bakat pelajar yang dapat dihandalkan dalam mengikuti kejuaraan drumband pada Porpov Jawa Timur. Termasuk, kejuaraan drumband lain di tingkat nasional. “Maksud dan tujuannya, untuk memfasilitasi aktivitas dan kreatifitas anak didik dalam mengembangkan bakat dan potensinya menjaga kekompakan, ketika berlaga pada lomba drumband,” ujarnya. (her/gie)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih