Politik
DPRD Situbondo Paripurna Persetujuan Nota Kesepakatan KUA PPAS P-APBD Tahun Anggaran 2022
Memontum Situbondo – DPRD Kabupaten Situbondo menggelar rapat paripurna penandatanganan nota kesepakatan bersama terhadap Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) P-APBD tahun anggaran 2022, Senin (29/08/2022) tadi. Dalam rapat yang dihadiri langsung Bupati Situbondo, H Karna Suswandi, Forkopimda, Kepala OPD dan anggota DPRD itu, dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Situbondo, Edy Wahyudi.
Dari hasil rapat paripurna tersebut, seluruh fraksi di DPRD Kabupaten Situbondo, menyetujui Nota Kesepakatan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD 2022. Selanjutnya, nota kesepakatan bersama itu ditandatangani Bupati Karna Suswandi didampingi Wabup Hj Khoirani dan Ketua serta Wakil Ketua DPRD Situbondo, masing-masing Wakil Ketua I Abdurrahman SH, Wakil Ketua II, Jaenur Ridho dan Wakil Ketua III, Heru Sugiharto.
Bupati Karna Suswandi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan apresiasinya pada legislatif yang telah membahas KUA PPAS ini dengan baik. “Alhamdulillah, hari ini pembahasan KUA PPAS sudah disepakati dan ditandatangani. Untuk itu, saya ucapkan terima kasih kepada ketua, wakil ketua dan seluruh anggota DPRD Kabupaten Situbondo,” ujar Bupati Karna.
Baca juga:
- Libatkan Wartawan, KPP Pratama Situbondo Gelar Ngopi Asik Terkait Pajak
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
Tidak hanya itu yang disampaikan Bupati Karna, dalam sambutannya dihadapan ketua, wakil ketua dan anggota DPRD Situbondo, juga mengatakan bahwa segala masukan dan kritikan yang disampaikan, merupakan hal yang baik. Karena, semua yang dilakukan adalah untuk perbaikan pemerintah ke depan.
“Semoga, kita ke depan bisa semakin baik,” tuturnya.
Selain itu, Bupati Karna juga berharap ke depan komunikasi antara legislatif dan eksekutif, bisa terjalin lebih baik lagi. Sehingga, proses pembangunan di Kabupaten Situbondo, bisa sesuai dengan harapan masyarakat.
“Mudah-mudahan komunikasi kita ke depan, akan semakin baik. Sehingga, proses pembangunan Situbondo, akan kian baik dan maksimal,” paparnya. (her/sit/adv)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA3 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- Kabar Desa3 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik4 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih