Kabar Desa
Meriahkan Kemerdekaan, Perawat dan Dokter RSUD Besuki Situbondo Kenakan Pakaian Tradisional dan ala Pejuang
Memontum Situbondo – Pemandangan beda terlihat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Besuki Kabupaten Situbondo, Rabu (17/08/2022) tadi. Dalam memeriahkan kemerdekaan RI, perawat dan dokter yang melayani pasien menggunakan pakaian tradisional atau kebaya untuk perempaun dan ala pejuang.
“Kami sengaja mewajibkan seluruh dokter, perawat dan staf mengenakan pakaian tradisional atau ala pejuang, dengan tujuan untuk menggugah kembali seluruh dokter, perawat dan staf RSUD Besuki, untuk mengenang jasa para pejuang yang telah merebut kemerdekaan dari tangan para penjajah,” kata Direktur Rumah Sakit Besuki, dr H Imam Hariyono.
Baca juga :
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
Lebih lanjut Imam Hariyono mengatakan, dengan mengenakan pakai tradisional atau pejuang, diharapkan bisa memotivasi seluruh dokter, perawat dan staf, dalam memberikan mutu peningkatan pelayanan kesehatan terhadap pasien di RSUD Besuki. “Saya juga berharap, para dokter, perawat dan staf dalam melayani kesembuhan pasien mempunyai semangat juang seperti para pejuang ketika merebut Kemerdekaan Republik Indonesia ini,” ujarnya.
Tidak hanya itu, Imam Hariyono juga menjelaskan, sebagai penerus bangsa, sudah wajib mengenang jasa-jasa para pejuang Kemerdekaan Repubik Indonesia. Termasuk, mensuritauladani jiwa kepahlawanan pahlawan. (her/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih