Pendidikan
Ramadan Tiba, Ribuan Santri Ponpes Salafiyah Mulai Diliburkan
Memontum Situbondo – Ribuan santri mulai diperkenankan pulang dari Pondok Pesantren (Ponpes) Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo, Situbondo, Kamis (24/03/2022) tadi. Untuk tahap awal, santri yang diperbolehkan pulang, adalah santri putra. Sedangkan untuk santri putri, akan masuk gelombang berikutnya atau Jumat (25/03/2022).
Pantauan Memontum.com, kesempatan libur dan bertemu dengan keluarga itu, membuat ribuan santri putra terlihat ceria dan bahagia. Mereka, ada yang sampai berlari dan berloncat-loncat menuju mobil yang sudah terparkir di sejumlah tempat parkir di areal Ponpes Salafiyah. Bahkan, tidak sedikit juga yang berebut tempat duduk mobil.
Karena santri yang dipulangkan mencapai ribuan, setiap santri tidak diperbolehkan pulang mengendarai sepeda motor. Mereka, harus menggunakan transportasi bis dan mobil, untuk sampai ke kampungnya masing-masing. Hal itu dilakukan, demi ketertiban dan keamanan semua santri.
“Demi keamanan para santri yang istilahnya baru lepas dari sangkarnya, tidak diperbolehkan mengendarai sepeda motor. Soalnya, santri kalau dibiarkan memakai kendaraan motor, bisa mampir kemana-mana,” kata Ketua Alumni Situbondo, Aburowi.
Baca juga :
- Libatkan Wartawan, KPP Pratama Situbondo Gelar Ngopi Asik Terkait Pajak
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
Burowi juga menyampaikan, penjemputan santri sudah ditangani oleh bagian iksas dari semua daerah masing-masing. Selanjutnya, santri akan diturunkan di bebearapa titik, seperti masjid dan lapangan sesuai tempat yang strategis di daerah masing-masing.
“Santri baru bisa dijemput oleh orang tuanya, di daerahnya masing-masing. Khusus bagi santri yang rumahnya dekat dengan pesantren, seperti di daerah Kangkar dan Asembagus, langsung diantarkan ke rumahnya satu-persatu,” jelas Burowi
Menurutnya, pesan paling inti yang disampaikan Kyai Azaim kepada ribuan santri sebelum dilepas, yakni untuk pulang ke kampung halamannya, salah satunya adalah menjaga akhlak karimah. Lalu, menjadi pelopor salat berjamaah.
“Sebelum santri dipulangkan, dikumpulkan terlebih dahulu di halaman pesantren. Baru setelah itu, kyai menyamapaikan banyak pesan dan ditutup dengan doa bersama dan diakhiri dengan solawat serta pengangkatan bendera Sukorejo, sebagai tanda santri sudah diperbolehkan pulang,” ujar Burowi. (her/gie)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA3 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- Kabar Desa3 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik4 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih