Hukum & Kriminal

Pamit Mancing, Warga Sumberpandan Bondowoso Ditemukan Tak Bernyawa di Perairan Panarukan Situbondo

Diterbitkan

-

Pamit Mancing, Warga Sumberpandan Bondowoso Ditemukan Tak Bernyawa di Perairan Panarukan Situbondo

Memontum Situbondo – Warga Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, digemparkan dengan penemuan sesosok mayat di Perairan Panarukan, Jumat (28/01/2022) petang. Diketahui, bahwa korban adalah Ardian Anang Ardi Hamzah (35), warga Desa Sumberpandan, Kecamatan Grujugan, Kabupaten Bondowoso.

Koordinasi Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Situbondo, Puriyono mengatakan, bahwa korban adalah pemancing yang telah hilang beberapa hari lalu. “Jenazah ditemukan oleh nelayan setempat. Yakni Tohari (52) dan Herman (26), saat pergi melaut mencari ikan. Jenazah korban ditemukan sekitar pukul 17.00,” ujar Puriyono.

Puriyono mengungkapkan, kedua nelayan itu langsung menghubungi teman-temannya setelah mengetahui peristiwa tersebut. “Petugas gabungan yang menerima informasi itu langsung menuju lokasi kejadian,” tambahnya.

Lebih lanjut, Puriyono menyampaikan, tim SAR gabungan selanjutnya mengevakuasi mayat korban untuk dibawa ke RSUD dr Abdoer Rahem, Situbondo. “Pukul 20.15, jenazah tiba di rumah sakit untuk dilakukan tindakan medis dan identifikasi di ruang instalasi jenazah,” imbuhnya.

Advertisement

Baca juga :

Puriyono menjelaskan, pada saat proses identifikasi berlangsung, ada warga Tapen, Bondowoso yang mendatangi rumah sakit untuk mengecek jenazah tersebut. “Pria atas nama Hanamo yang didampingi oleh beberapa orang itu merasa kehilangan salah satu anggota keluarganya saat memancing di bantaran Sungai Sampean, Bondowoso,” tuturnya.

Setelah dilakukan pengecekan oleh Hanamo, ternyata jenazah tersebut atas nama Anang Ardi. “Jadi korban ini terjatuh saat memancing ikan di sungai pada tanggal 25 Januari kemarin,” ujarnya lagi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Ardian Anang Ardi Hamzah (33), warga Desa Sumberpandan, Kecamatan Grujugan, Kabupaten Bondowoso, dikabarkan hilang setelah pamit mancing, Selasa (25/01/2022) malam, di Sungai Sampean Baru. (her/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas