Kabar Desa
Tiga Pilar Kecamatan Sumbermalang Situbondo Gencarkan Operasi Yustisi Antisipasi Penyebaran Covid-19
Memontum Situbondo – Dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan sebagai implementasi Inmendagri PPKM Darurat level 3 Nomor 66 tahun 2021 dan antisipasi penyebaran varian Omicron di daerah pegunungan, tiga pilar di wilayah Kecamatan Sumbermalang, Kabupaten Situbondo, menggencarkan operasi yustisi dan melaksanakan vaksinasi di tempat, Jumat (24/12/2021).
Operasi yang digar di Jalan Raya Rengganis, tepatnya di depan Masjid Al-Iklas, Desa Tlogosari, Kecamatan Sumbermalang, ini langsung menjaring warga masyarakat yang belum melaksanakan vaksin. Karenanya, warga yang terjaring, pun akan langsung melakukan vaksinasi di tempat.
“Operasi yustisi terhadap masyarakat di daerah pegunungan, ini dilaksanakan agar mereka semakin disiplin terhadap prokes Covid-19. Dan, masyarakat yang belum divaksin, akan langsung dilakukan vaksin di pos vaksin yang telah di siapkan tim vaksinator PKM Sumbermalang,” jelas Bati Tuud Koramil 0823/16 Sumbermalang, Serma Mustakim.
Baca juga :
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
Dalam operasi ini, sambung Serma Mustakim, terjaring 48 orang yang belum vaksin dan langsung dilakukan vaksin di tempat oleh tim vaksinator Puskesmas Sumbermalang. “Mereka langsung kita arahkan untuk vaksin di tempat,” paparnya.
Operasi yustisi yang digelar itu, juga melibatkan Camat Sumbermalang, Andy Fitriyono, Kepala Puskesmas Sumbermalang, Hari Santoso, Bati Tuud Koramil 0823/16 Sumbermalang, Serma Mustakim serta anggota Polsek Sumbermalang, Aiptu Wakimin Sentot, Kasi Trantib Kecamatan Sumbermalang hingga tim vaksinator PKM Sumbermalang. (her/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih