Pemerintahan
Produk UMKM Situbondo Go Internasional ke Turki
Memontum Situbondo – Bupati Situbondo, Karna Suswandi, didampingi Sekdakab, H Syaifullah dan Kepala Dinas Koperasi, Nugroho, melakukan pelepasan ekspor (tes market) UMKM OK Oce INA Makmur go to Turkey 2021 di Pendopo Kabupaten, Senin (22/11/2021).
Bupati Situbondo dalam kesempatan itu menyampaikan rasa bangga telah melepaskan ekspor Produk UMKM go to Turkey 2021. Harapan kedepannya, produk UMKM Situbondo bisa dikenal ke negara lainnya. Karenanya, harus tetap menjaga kualitas serta produktifitas secara terus-menerus agar dapat ditingkatkan.
“Ekspor UMKM baru kali ini dilakukan, dan kita MoU sampai tahun 2022. Nanti bisa terus dikembangkan, kalau kualitas produktifitasnya bisa memenuhi pesanan dari Mancanegara,” ungkapnya.
Baca juga :
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UM Kabupaten Situbondo, menerangkan bahwa baru kali ini UMKM Situbondo ekspor ke Turkey. Setelah ini, pihaknya menyiapkan UMKM untuk dikirim ke negara Australia. UMKM yang diekspor berupa produk makanan yang tahan lama kadaluarsanya, yaitu bisa bertahan antara 6 sampai 12 bulan.
Untuk diawal saat ini, tambahnya, pemerintah daerah sebagai fasilitator bekerja-sama dengan UMKM yang tergabung di Ok Oce Situbondo guna mempersiapkan berbagai produknya untuk diekspor ke luar negeri. “Nanti kita juga akan bekerja-sama dengan semua UMKM Kabupaten Situbondo. Sesuai arahan bupati, kami berencana akan mengumpulkan semua UMKM untuk diberikan pemahaman terkait persiapan pengiriman ke Australia. Karena kita harus mempertahankan kualitas, jangan sampai produk yang diekspor tidak sesuai harapan dari Pemerintah Australia,” jelasnya. (her/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih