Pemerintahan
Usai Jumatan, Bupati Situbondo Pantau Vaksinasi di Area Masjid Al-Abror
Memontum Situbondo – Bupati Situbondo, Karna Suswandi, bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19, Jumat (01/10/2021) tadi. Pelaksanaan pemantauan itu, dilakukan bupati pasca menunaikan salat Jumat di Masjid Al-Abror.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolres, Kompol Pujiarto, Dandim 0823, Letkol Inf Neggy Kuntagina, Sekdakab, Syaifullah, Plt Kadinsos, Samsuri, Plt Kadinkes, Dwi Herman Susilo.
Baca juga:
- Libatkan Wartawan, KPP Pratama Situbondo Gelar Ngopi Asik Terkait Pajak
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- KPU Situbondo Gelar Media Gathering Persiapan Penertiban APK
- Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
“Alhamdulillah, warga nampaknya mulai sadar, bahwa vaksin itu penting untuk meningkatkan imun tubuh. Sehingga, tidak mudah terpapar virus corona,” kata Bupati Karna.
Bung Karna sapaan akrabnya, mengungkapkan bahwa rata-rata dalam sehari ada 20 ribu lebih warga di Kota Santri Pancasila yang mengikuti vaksinasi Covid-19. “Animo masyarakat yang cukup tinggi ini berdampak terhadap stok vaksin kita yang menipis. Insyaallah, hanya cukup untuk sehari besok,” tambahnya.
Lebih lanjut pria asal Desa Curah Tatal, Kecamatan Arjasa, ini meminta kepada petugas vaksinator agar bekerja lebih ekstra dalam melayani vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat. “Tetapi harus tetap menjaga kesehatannya. Jangan sampai kelelahan,” paparnya.
Mantan Kadis Pengairan Kabupaten Bondowoso ini optimis, jumlah penerima vaksin di Situbondo akan segera mencapai 50 hingga 70 persen dalam waktu dekat. “Melihat partisipasi masyarakat yang tinggi, saya yakin cakupan vaksinasi Covid-19 kita bisa naik secara signifikan dalam beberapa hari kedepan,” imbuhnya.
Bung Karna menegaskan, kepada masyarakat Situbondo untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) Covid-19. “Jangan abai. Terus lakukan 5M. Yaitu, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak satu sama lain, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” paparnya.
Di hari yang sama, Bung Karna juga memantau vaksinasi Covid-19 di dua lokasi. Yakni, Kantor Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan dan di CV Alam Citrasarana Intam. (her/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA3 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Kabar Desa3 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik4 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih