Hukum & Kriminal
Gara-Gara Mencuri Kayu Jati Dua Meter, Petani di Situbondo Ditangkap Petugas Perhutani
Memontum Situbondo – Gara-gara mencuri kayu jati berdiameter kecil dengan panjang total dua meter, buruh tani inisial FH (32), warga Desa Balung, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo ditangkap petugas Perhutani setempat.
Selanjutnya, FH bersama barang bukti kayu jati 4 potong dengan masing-masing panjang 50 sentimeter, berikut sepeda motor yang digunakan FH langsung digelandang ke Mapolres Situbondo.
Baca juga:
- Libatkan Wartawan, KPP Pratama Situbondo Gelar Ngopi Asik Terkait Pajak
- Kampanye Akbar, Massa Pendukung Karunia Birukan Alun-alun Taman Lanceng Situbondo
- Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
Istri FH yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, dirinya baru mengetahui suami ditangkap oleh petugas perhutani, setelah suami sudah ditahan di Mapolres Situbondo.
“Saya kaget mendapat informasi suami ditangkap dan ditahan di Mapolres Situbondo. Itupun setelah saya diberitahu para tetangga,” kata ibu satu anak berinisial MR, Minggu (30/05) tadi.
Lebih jauh istri FH mengatakan, suaminya baru pertama kali mencuri kayu jati di kawasan hutan. Itupun dilakukan karena terpaksa dan terdesak kebutuhan hidup keluarga.
“Sebetulnya suami saya bekerja sebagai buruh tani, dengan upah Rp 40 ribu setiap hari. Namun karena saat ini banyak hajatan, suami mencuri kayu jati, meski saya sempat melarangnya,” bebernya.
Kasubag Humas Polres Situbondo, Iptu Achmad Sutrisno, mengakui yang menangkap pelaku pencurian kayu jati adalah petugas perhutani Kendit, Situbondo.
“Selain menangkap FH, petugas perhutani juga membawa barang bukti 4 potong kayu jati, dengan panjang masing-masing 50 sentimeter dan barang bukti sepeda motor milik FH. Saat ini, FH masih diminta keterangannya,” katanya. (her/ed2)
- Kabar Desa3 minggu
Kodim 0823 Situbondo bersama BRI Launching Pembuatan Sumur Bor di Desa Ketowan
- Hukum & Kriminal3 minggu
Satpolairud Situbondo Selamatkan Kapal Nelayan yang Karam Dihantam Ombak
- Pemerintahan3 minggu
Pastikan Harga dan Stok Aman, Pjs Bupati Situbondo Tinjau Dua Pasar Tradisional
- SEKITAR KITA2 minggu
Dinkes Situbondo Gandeng JFF Gelar Operasi Katarak Gratis dan Pemberian Kaca Mata
- Hukum & Kriminal2 minggu
Hilang Tiga Hari, Nelayan Situbondo Ditemukan Tewas Mengambang di Perairan Panarukan
- Kabar Desa2 minggu
Rutan Situbondo Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo melalui Swasembada Pangan
- SEKITAR KITA1 minggu
Bidik Penghargaan Swasti Saba Wistara, Dinkes Situbondo Rakor bersama FKS, FKKS dan Pokja Desa Sehat
- Politik1 hari
Sosialisasi Pilkada, KPU Situbondo Gandeng Wartawan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih