Pendidikan

Tenaga Pendidik se-Kecamatan Kendit Situbondo dan Perangkat Desa Terima Vaksin Covid-19

Diterbitkan

-

Memontum Situbondo – Pelaksanaan kegiatan Penyuntikan Vaksinasi Covid-19 Tahap I dan II terhadap Pelayan Publik, Tenaga Pengajar dan Pendidik serta Perangkat Desa se Kecamatan Kendit dengan penanggung jawab, dr.Dedy Fahrudi. Vaksinasi bertempat di UPT Puskesmas Kecamatan Kendit Situbondo.

Bati Bakti TNI, Serma Achmad Fadli Amd Kep, mengatakan dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi dengan tahapan sebagai berikut, “Registrasi atau Pendaftaran dimulai dengan alur pelayanan vaksinasi Covid-19 meliputi Meja 1 pendaftaran dan Verifikasi, Meja 2 format skrining, Meja 3 Vaksinasi Covid -19 dan Meja 4 pencatatan dan Observasi selama 15 menit untuk memonitor kemungkinan Kejadian Ikutan Pasca Imunasi (KIPI).

Baca juga:

    Kegiatan penyuntikan Vaksin Covid-19 terhadap Tenaga Pendidik dan Perangkat Desa se Kecamatan Kendit degan jumlah peserta yang hadir mengikuti Vaksinasi, Tenaga Pendidik 64 Orang, Perangkat Desa 32 Orang, Desa Bugeman 2 Orang, Kendit 9 Orang, Tambak Ukir 2 Orang, Balung 10 Orang, Klatakan 8 Orang, Kukusan 1 Orang dan petugas pelayanan publik 8 orang serta Tenaga Kesehtan (Nakes) 5 orang dengan jumlah total yang melaksanakan Vaksin 109 Orang.

    Sementara itu yang screning tidak bisa lanjut atau tidak bisa di Vaksin 2 Orang dikarenakan beberapa kendala antara lain, Satu orang memiliki tensi tinggi yaitu Anggoat Polsek, Mohtar, dan ISPA, Dinda Amilia, perangkat Desa klatakan.

    Advertisement

    Adapun Jumlah Vaksin yang berada di Gudang Obat Puskesmas Kendit 22 vial Terpakai 11 vial dan Sisa 11 vial. Selama kegiatan berlangsung peserta maupun petugas tetap terapkan protkes dengan ketat untuk menghindari penyebaran virus Covid-19.

    Petugas Pelaksana Vaksin Puskesmas Kendit yang terdiri dari Bati Bakti TNI Serma Achmad Fadli, Amd. Kep., Petugas pelayanan Vaksinasi diantaranya, Khosairi, Siti Jumaida, Ayu Lesta Lestari, Srika, Hari P dan Yati. (her/ed2)

    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas