Berita

Puluhan Rumah Warga Pesisir Besuki Situbondo Terendam Banjir Rob

Diterbitkan

-

BANJIR ROB: Rumah warga tampak tergenang air. (her/im)
BANJIR ROB: Rumah warga tampak tergenang air. (her/im)

Memontum Situbondo – Cuaca extrem sepekan akhir ini yang melanda perairan Indonesia mengakibatkan banjir rob di pesisir pantai utara Besuki, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.

Banjir rob tersebut merupakan dampak dari pemanasan global yang disebabkan oleh naiknya permukaan air laut. Sehingga luapan air laut / banjir rob menerjang naik hingga ke pemukiman warga pesisir Besuki.

Hal itu disebabkan oleh besarnya luapan air laut hingga ke permukiman warga di pesisir Besuki kemarin. Diperkirakan ada sekitar 40 rumah warga yang tergenang banjir Rob.

Kepala Desa Pesisir, Kabupaten Situbondo Ahmady mengatakan, bahwa banjir rob yang terjadi kemarin itu sudah menggenangi beberapa rumah warga sekitar kurang lebih 40 rumah tergenang air laut akibat banjir rob. Tepatnya di kampung Mandaran Desa Pesisir Besuki termasuk juga di sebelah timur rumah Kades di dekat Tempat Pelelangan Ikan ( TPI ) Pesisir Besuki.

Advertisement

“Permintaan kami kepada Pemerintah, instansi terkait untuk segera membenahi atau memperbaiki tangkis tangkit laut yang telah rusak akibat diterjang banjir rob kemarin, “kata Ahmady selaku Kades Pesisir dihadapan awak media di halaman belakang pemkab Situbondo usai menghadiri rakor di aula lantai 2, Senin (8/6/2020).

Ditambahkan Ahmady, Akibat terjangan banjir rob tersebut banyak tangkis – tangkis laut yang rusak dan butuh segera diperbaiki agar tidak meluap kerumah warga apabila terjadi banjir rob, pungkasnya. (her/im)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas